Kades Purwajaya akan Membangun Desa dengan Transparansi dan Inovasi

Berita, Kukar2578 Views

Kutai Kartanegara, NEAZONE.ID – Ade Sucipto baru saja resmi menjabat sebagai Kepala Desa Purwajaya untuk periode 2019-2025. Ia punya sejumlah visi dan misi yang ingin diwujudkan demi kemajuan desanya. Salah satunya adalah membuat laporan kegiatan dan anggaran desa yang transparan kepada publik.

“Kami ingin masyarakat tahu apa saja yang kami lakukan dan bagaimana kami mengelola dana desa. Kami juga ingin meningkatkan pelayanan kepada masyarakat agar lebih maksimal,” kata Ade Sucipto saat diwawancarai oleh media, Rabu (11/10/2023).

Tak hanya itu, Ade Sucipto juga berambisi untuk mengejar pembangunan yang masih tertinggal di desanya. Ia melihat masih banyak hal yang bisa diperbaiki dan disejajarkan dengan desa-desa lain. Oleh karena itu, ia memilih sektor pertanian dan UMKM sebagai prioritas pengembangan ekonomi desa.

“Kami akan fokus pada sektor holtikultura dan pangan, karena saya sendiri adalah penyuluh swadaya pertanian. Namun, kami juga tidak akan mengabaikan sektor-sektor lain yang potensial. Kami juga akan mendorong UMKM agar masyarakat bisa mandiri dan sejahtera,” ujarnya.

Ia berharap, dengan visi dan misinya tersebut, desa Purwajaya bisa maju dan bersinergi dengan pemerintah kabupaten. Ia juga menginginkan program-program yang ditawarkan oleh pemkab bisa bermanfaat bagi masyarakat desa. Ia pun mengajak seluruh warga desa untuk berpartisipasi dalam pembangunan desa.

“Saya mengharapkan dukungan dari semua pihak, terutama dari masyarakat desa Purwajaya. Mari kita bersama-sama membangun desa kita agar lebih baik lagi,” pungkasnya. (ADV/Diskominfo Kukar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *